Resep Kari Daging Sapi yang Sedap Untuk Menu Lebaran Idul Fitri

- 3 April 2024, 16:25 WIB
Resep Kari Daging Sapi
Resep Kari Daging Sapi /Ranthi Apriliah/

PORTAL BELITUNG - Kari daging sapi bisa jadi salah satu inspirasi masakan Lebaran selain opor dan rendang. Masakan kaya rempah ini dapat dinikmati dengan ketupat ataupun nasi hangat. 

Daging sapi dengan lapisan lemak yang gurih juicy paling cocok untuk kare daging ini. Perpaduan daging sapi yang dimasak dengan bumbu kari khas Asia.

Lebih kuat lagi citarasanya karena menggunakan bumbu dan rempah-rempah khas Indonesia, seperti cengkih, jahe, dan serai. 

Diberi banyak cabe merah sehingga menjadi kari merah yang pedas menyengat rasanya. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan rasanya makin sedap.

Baca Juga: Resep Bebek Bumbu Hitam Khas Madura, Menu Lebaran Makin Nikmat!

Yuk simak resep kari daging sapi yang sedap untuk menu lebaran Idul Fitri!

Bahan-Bahan:

  • 1 kg daging sengkel sapi, potong-potong
  • 3 sdm minyak sayur
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai, iris halus
  • 20 helai daun kari
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 liter santan
  • 250 ml santan kental
  • 2 buah tomat merah, potong-potong

Bumbu Halus: 

  • 10 butir bawang merah, haluskan
  • 8 siung bawang putih, haluskan
  • 1 cm jahe
  • 5 buah cabai merah besar, haluskan
  • 2 sdm cabai merah bubuk
  • 3 butir kapulaga
  • 1/2 sdt adas bubuk
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt terasi goreng
  • 2 sdt garam

Baca Juga: Resep Oseng Daging Mercon yang Pedas Menggigit, Pasti Bikin Nambah Dua Piring

Pelengkap:

  • Daun ketumbar/kemangi

Cara Membuat Kari Daging: 

  • Didihkan air secukupnya dalam panci. Rebus daging hingga empuk dan kuahnya susut. Angkat dan sisihkan.
  • Panaskan minyak, tumis Bumbu Halus hingga harum dan matang.
  • Tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, serai dan daun kari, aduk hingga wangi dan layu. Angkat,
  • Masukkan ke dalam rebusan daging, tambahkan santan.
  • Masak dengan api kecil hingga seluruhnya meresap dalam dagung dan santan agak susut.
  • Tuangi santan kental, masak dengan api kecil hingga mendidih dan kuah kental.
  • Angkat, sajikan hangat.

Tips:

  • Daging sapi dengan sedikit lapisan lemak cocok untuk diolah dengan bumbu kari merah yang pekat.
  • Kalau ingin menyingkat waktu, daging bisa dimasak dengan panci bertekanan atau panci presto. Hitung waktu memasak 30 menit setelah air dalam panci mendidih.

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Khas Minang, Empuk dan Gurih!

Nah, itulah resep kari daging sapi yang sedap untuk menu lebaran nanti. Hidangan ini cocok sekali di santap dengan nasi hangat atau ketupat. Selamat mencoba.***

Editor: Ayu Wiyanto

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah