Resep Kimbab Ala Korea, Cocok Untuk Bekal Anak Sekolah!

- 18 Februari 2024, 19:11 WIB
Resep Kimbab Ala Korea
Resep Kimbab Ala Korea /Ranthi Apriliah/

PORTAL BELITUNG - Kimbab merupakan makanan dengan gizi seimbang. Terdapat karbohidrat dari nasi, protein dari daging atau telur, dan serat serta vitamin dari sayuran.

Kimbab adalah makanan Korea yang terdiri dari nasi dan lauk-pauk yang dibungkus dengan nori atau rumput laut.

Penggemar drama Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan satu ini. Kimbab sering muncul di drama Korea sebagai makanan saat piknik atau bekal sekolah anak.

Nasi yang digunakan dalam kimbab diolesi dengan minyak wijen. Penasaran dengan cara buatnya?

Yuk simak resep kimbap ala korea di bawah ini!

Baca Juga: Resep Zuppa Soup Khas Polandia yang Creamy dan Gurih, Bisa Bikin Dirumah!

Bahan-Bahan:

  • 3 gelas nasi putih yang telah dimasak dan dingin.
  • 1 lembar rumput laut kering (gim/gimba) ukuran besar.
  • 100 gram daging ayam atau daging sapi (potong-potong tipis).
  • 2 butir telur yang dikocok.
  • 1 buah wortel (potong panjang tipis).
  • 1 buah mentimun (iris memanjang).
  • 2 batang daun bawang (iris tipis).
  • 2 sendok makan minyak wijen.
  • 1 sendok makan gula pasir.
  • 1 sendok makan kecap asin.
  • 2 sendok makan cuka beras.
  • 1/2 sdt garam.
  • 1/2 sendok teh merica bubuk.

Baca Juga: Resep Cheese Cake Kukus Lembut dan Enak, Bisa Buat Dirumah!

Cara Membuat Kimbab:

  • Siapkan bahan-bahan yang telah kamu cuci bersih. Kemudian, potong-potong sesuai dengan selera.
  • Tuangkan 1 sendok makan minyak wijen ke dalam wajan dan tumis daging ayam atau daging sapi hingga matang. Tambahkan garam dan merica bubuk sesuai selera. Angkat dan sisihkan.
  • Panaskan wajan dengan 1 sendok makan minyak wijen lagi. Tuang telur kocok dan buat dadar tipis. Angkat dan iris dadar tipis-tipis.
  • Nasi yang sudah dingin dicampur dengan gula pasir, kecap asin, cuka beras, dan 1 sendok makan minyak wijen.
  • Siapkan loyang persegi panjang atau alat bantu gulung kimbab (bamboo mat). Selanjutnya, letakkan lembar rumput laut kering di atasnya dengan sisi yang kasar menghadap ke atas.
  • Tuangkan nasi di atas rumput laut hingga menyelimuti permukaannya dengan ketebalan sekitar 1 cm.
  • Susun irisan daging ayam atau daging sapi, irisan telur dadar, wortel, mentimun, dan daun bawang di tengah nasi.
  • Kemudian, ambil ujung rumput laut yang berada di depan dan gulung perlahan menggunakan jari-jari. Pastikan isian tertutup rapat oleh rumput laut.
  • Setelah tergulung rapi, oleskan sedikit air di ujung rumput laut untuk menempelkannya dengan kimbab.
  • Potong kimbab menjadi bagian-bagian kecil sekitar 2 cm dengan pisau yang tajam.
  • Kimbab siap saji untuk keluarga. 

Baca Juga: Resep Bolu Ketan Hitam Panggang Anti Gagal, Begini Craranya!

Halaman:

Editor: Ayu Wiyanto

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah