Jajanan Khas Belinyu yang Wajib Disantap Saat Berkunjung ke Kota Belinyu, Kabupaten Bangka, Bangka Belitung

- 1 Juni 2024, 22:53 WIB
RESEP Gonggong Khas Batam, Kuliner Seafood Lezat Cita Rasa Unik
RESEP Gonggong Khas Batam, Kuliner Seafood Lezat Cita Rasa Unik /Foto: Instagram/@adetm_/

PORTAL BELITUNG – Nikmati kuliner khas Belinyu yang wajib disantap saat berkunjung ke utara Pulau Bangka ini. Beragam wisata kuliner yang tentunya membuat para pengunjung menikmati kelezatan aneka jajanan khas Belinyu. Bagi kamu yang berkunjung ke wilayah Belinyu, jangan lupa untuk menikmati wisata kuliner jajanan khas Belinyu yang wajib disantap.

  1. Siput Gonggong

Salah satu hidangan yang wajib dicoba saat kamu berkunjung ke Belinyu yaitu hidangan Siput Gonggong. Siput Gonggong merupakan siput laut yang banyak ditemukan diperairan Bangka Belitung. Selain memiliki cangkang yang khas seperti terompet, siput ini ternyata dapat diolah menjadi hidangan yang lezat.

Selain direbus dengan serai dan bawang, siput gonggong juga dapat diolah menjadi keripik dengan dikeringkan. Tentunya jajanan ini menjadi jajanan terenak dan terfavorit saat berkunjung ke Belinyu.


  1. Baca Juga: Bulan Juni 2024 Ada Hari Tasyrik 13 Zulhijjah, Begini Waktu Pelaksanaan Puasa Ayyamul Bidh Zulhijjah 1445 HOtak – Otak

Otak – otak merupakan jajanan olahan ikan yang dibungkus daun pisang dan dibakar. Tak hanya di wilayah Belinyu, otak – otak kini sudah terkenal hingga keluar Bangka. Maka dari itu jika kamu berkunjung ke Belinyu, jangan lupa untuk mencicipi kuliner khas Bangka Belitung ini.

Memiliki tekstur kenyal dan gurih dengan cocolan saos taucho atau cuka terasi banyak pengunjung yang mengakui kelezatan otak – otak ini. Apalagi disantap dengan minuman es kacang merah, akan menambah sempurna cita rasa.

Baca Juga: Resep Rujak Cingur Surabaya yang Legit dan Lezat, Bikin Nagih!

  1. Kumpang Cai atau Pempek Koin

Pempek koin atau kumpang cai memiliki bentuk seperti uang koin dan bertekstur kenyal dan lengket. Pempek ini merupakan jajanan tradisional asli dari Belinyu yang sangat populer di kalangan pecinta kuliner Bangka Belitung. Pempek ini biasanya dinikmati dengan cocolan cuka terasi yang memiliki aroma khas yang menggugah selera.

  1. Kemplang Panggang

Meskipun kemplang panggang telah banyak ditemukan di berbagai daerah, namun kemplang panggang asli belinyu tentunya memiliki ciri khas berbeda. Selalin rasanya lebih gurih, kemplang ini juga memiliki aroma yang lezat. Kemplang pangang kini mudah ditemukan di toko oleh – oleh.

Tak hanya kempang panggang, aneka kerupuk dan kemplang seperti getas/keretek, kericu hingga kerupuk banyak dijumpai di toko oleh – oleh.

Halaman:

Editor: Ayu Wiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah