7 Tips Mengolah Daging Kurban Agar Tidak Bau, Persiapan Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 H

5 Juni 2023, 23:17 WIB
Ilustrasi olahan daging kurban. / /Pixabay/u_rt5bpvly/

PORTALBELITUNG.COM-Simak 7 tips mengolah daging kurban agar tidak bau. Sehingga pada Hari Raya Idul Adha 1444 H bisa makan daging kambing lezat dan bebas dari bau tak sedap.

Idul Adha merupakan momen yang spesial bagi umat Muslim di seluruh dunia. Salah satu tradisi yang dilakukan pada hari raya ini adalah penyembelihan hewan kurban. 

Daging kurban kemudian dibagikan kepada masyarakat yang ada di sekitar tempat penyembelihan kurban.

Baca Juga: Idul Adha 2023 Tanggal Berapa, Benarkah Akan Ada Perbedaan? Simak Penjelasannya

Sehingga setelah proses penyembelihan, tantangan baru yang harus dihadapi yaitu mengolah daging kurban agar tidak berbau. 

Bau yang tidak sedap dapat mengganggu selera dan mengurangi kualitas dari daging yang dihasilkan. 

Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu Anda mengolah daging kurban agar tidak berbau.

  1. Tak Perlu Mencuci Daging Sebelum Disimpan di Dalam Kulkas

Mencuci daging dapat membuat bau prengus semakin kuat. Setelah dicuci, air cucian akan membuat daging kambing mengeluarkan cairan beserta bau prengus khas kambing.

Baca Juga: Kapan Idul Adha 2023, Tanggal 28 atau 29 Juni? Begini Menurut Pemerintah dan Muhammadiyah

Selain itu, mencuci daging kambing sebelum disimpan malah akan membuat bakteri lebih menyebar. Selain tidak bagus untuk kesehatan, bakteri ini pula yang akan menimbulkan bau tak sedap pada kambing.

Anda dapat mencuci daging kambing sesaat sebelum dimasak, lalu keringkan semua cairan dengan tisu dapur atau kain lap bersih.

  1. Buang Lemaknya

Meski daging kambing tidak sebanyak hewan lain seperti sapi atau ayam, namun daging kambing tetap mengandung lemak. 

Baca Juga: 8 Link Download Template Video Capcut Selamat Hari Raya Idul Adha 2003, 1444 H, Full Musik, Bisa Edit Foto

Bau prengus kambing sebagian besar berasal dari lemaknya. Untuk mengurangi bau yang tidak sedap, sebaiknya buanglah lemak pada kambing. Anda bisa menghilangkan lemak menggunakan pisau tajam.

Agar lebih mudah, sebelum memotong lemak, masukkan daging kambing ke dalam freezer, setelah beku barulah dipotong.

  1. Rendam Daging dalam Air Garam

Setelah lemaknya dibuang, agar semakin berkurang baunya, Anda bisa merendam daging kambing dengan air garam. Larutkan garam kasar dalam air dingin, lalu rendam kambing di dalamnya. 

Baca Juga: Tata Cara Shalat Idul Adha Lengkap dengan Bacaannya, Rayakan Hari Raya Qurban dengan Khidmat dan Ketaatan

Pastikan daging benar-benar terendam dalam air garam dan biarkan selama sekitar 30 menit hingga 1 jam. Selain menghilangkan bau kambing, garam juga akan menjadikan kambing lembut. 

Setelah itu, bilas kembali daging dengan air bersih dan keringkan sebelum dimasak.

  1. Gunakan Bumbu dengan Aroma Kuat

Memasak kambing dengan bumbu beraroma kuat seperti bawang putih, jinten, kapulaga, ketumbar, atau kunyit, akan membantu menyeimbangkan aroma tidak sedap pada kambing.

Baca Juga: 7 Link Twibbon Hari Raya Idul Adha 2023 '1444 H' Tema Warna Hijau, Pilih Bingkai Foto Paling Disukai

Ini juga salah satu alasan mengapa masakan daging khas Timur Tengah memiliki aroma bumbu yang kuat. Selain melezatkan, juga untuk mengurangi bau prengus dari kambing.

  1. Rebus Dua Kali

Saat Anda ingin mengolah kambing jadi masakan berkuah, pastikan Anda merebus kambing sebanyak dua kali. Pada rebusan pertama, rebus daging kambing dengan aneka rempah seperti daun pandan, daun jeruk, daun salam, serai dan lengkuas.

Setelah buih keabu-abuan terlihat di permukaan air rebusan, segera buang air rebusan pertama.

Baca Juga: 11 Link Download Twibbon Hari Raya Idul Adha 2023 '10 Dzulhijjah 1444 H' Desain Terbaik, Pilih dan Bagikan

Lalu rebus kembali daging kambing dengan air dingin. Selain mengurangi bau, air dingin di sini akan membuat daging kambing mengeluarkan cairan sehingga lebih gurih.

  1. Gunakan Bahan Penyegar Alami

Bahan-bahan alami seperti perasan jeruk nipis, cuka, atau air lemon dapat digunakan sebagai penyegar alami untuk daging. 

Anda dapat mengoleskan salah satu bahan tersebut ke permukaan daging dan biarkan selama beberapa saat sebelum membilasnya dengan air bersih. 

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Raya Idul Adha 2023 '10 Dzulhijjah 1444 H' Desain Terpopuler, Yuk Berbagi Ucapan

  1. Segera Olah dan Masak Daging

Agar daging tetap segar dan tidak berbau, sebaiknya segera olah dan masak daging kurban setelah terkena air atau dicuci. 

Hindari menyimpan daging terlalu lama sebelum diolah, karena hal ini dapat mempengaruhi kualitas dan kelezatan daging.

Penting untuk menjaga kebersihan dan memperhatikan proses pengolahan daging agar tetap segar dan nikmat untuk dikonsumsi. 

Baca Juga: Mau Berkurban Setiap Tahun saat Idul Adha? Ikuti 5 Tips Mengelola Keuangan untuk Berkurban Berikut!

Dengan mengikuti tips mengolah daging kurban agar tidak bau di atas, daging kurban akan lebih lezat dan tentu bebas bau. Sehingga perayaan Idul Adha 1444 H Anda bisa lebih khidmat!

Editor: Julia A

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler