Ahok Sebut Jokowi dan Gibran Tak Bisa Kerja, Luhut Beri Tanggapan Menohok

7 Februari 2024, 18:55 WIB
Panas!, Ahok Sebut Presiden Jokowi Tidak Bisa Kerja /Ranthi Apriliah/

PORTAL BELITUNG - Viral video berisi politikus salah satu oknum PDIP Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok bertanya soal kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka viral di media sosial (medsos).

Politikus PDIP menjelaskan maksud perkataan Ahok tersebut. Dalam video viral seperti dilihat pada Rabu, 07 Februari 2024, seorang ibu menyampaikan anggota keluarganya memilih pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran.

Ahok kemudian menjelaskan tidak ingin memilih presiden yang tidak sehat, emosional, dan tidak bisa kerja, Ahok khawatir jika tiba-tiba Gibran yang naik jabatan.

"Lagi pula kita khawatir kalau tiba-tiba Gibran yang naik," kata Ahok di atas panggung dengan latar gambar pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Baca Juga: Cak Imin Senggol Erick Thohir Soal BUMN Diganti Koperasi: Menyebar Hoax

Menurut ibu tersebut, justru bagus jika Gibran yang naik jabatan. Namun, Ahok mempertanyakan bukti Gibran bisa kerja sekaligus menyinggung soal Jokowi dianggap bisa kerja.

"Tapi presiden kalau cuma 2 tahun, karakter teruji kalau ada kekuasaan. Sekarang saya mau tanya, di mana ada bukti Gibran bisa kerja selama wali kota? Terus ibu kira Pak Jokowi juga bisa kerja?" ucap Ahok.

Kemudian, Ahok dalam video tersebut sesungguhnya enggan bicara hal itu dalam forum terbuka. Namun, menurutnya tak adil jika memilih presiden tak berdasarkan kemampuan kerja.

"Nah makanya kita bisa berdebat itu, saya lebih tahu, makanya saya nggak enak ngomong depan umum. Tapi kalau ibu mau pilih Pak Prabowo pun itu hak ibu. Tapi saya mau sampaikan juga, tidak fair kalau kita pilih presiden bukan berdasarkan kemampuan kerja," ucap Ahok.

Baca Juga: SEJARAH! Jokowi dan Luhut Turun Gunung Dukung Prabowo Gibran Pilpres 2024, Indonesia Sedang Tidak Baik

Ahok sudah dihubungi secara terpisah terkait video berisi dirinya itu viral bicara soal 'kerja Jokowi dan Gibran'. Namun, Ahok enggan menjelaskan lebih jauh.

Sementara itu, politikus PDIP Ima Mahdiah menjelaskan maksud ucapan Ahok 'di mana bukti Gibran bisa kerja'. Menurut Ima, rekam jejak Gibran belum teruji selama menjabat.

Menteri Koordinator Bidang Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan buka suara perihal adanya pernyataan yang menyebutkan bahwa Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tidak bisa bekerja.

Luhut membuktikan, bahwa keberhasilan Presiden RI Jokowi mampu membawa dan menyelenggarakan F1 Powerboat (F1H20) dan Aquabike Jetski World Champinship 2023 di Danau Toba, Sumatra Utara.

"Orang Batak nggak pernah membayangkan ya maaf ya kalau saya straight forward, bahwa akan terjadi seperti ini Tanah Batak. Itu terjadi karena kerja sama kita semua dan di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Jadi kalau ada orang yg bilang Pak Jokowi nggak bisa kerjaliat nih dengan kepalanya nih," ujar Luhut dalam acara Konferensi Pers di Kantor Kemenko Marves, Rabu, 07 Februari 2024.

Baca Juga: Daftar Terbaru Harga BBM Seluruh SPBU Indonesia Per 01 Februari 2024

Luhut menyebutkan, saat ini Indonesia akan kembali menjadi tuan rumah F1 Powerboat pada tanggal 1 - 3 Maret 2024 di lokasi yang sama seperti tahun lalu.

Pada konferensi pers tersebut, Luhut didampingi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, dan Direktur Utama InJourney Dony Oskaria.

Lebih lanjut, Luhut menegaskan keberhasilan F1 di Powerboat di Danau Toba, Medan menjadi kebanggaan untuk Orang Batak. Bahkan, dia mengatakan Plh Sekretaris Kemenko Marves Odo RM Manuhutu menyebutkan laporan New York Times yang memasukkan Toba sebagai rekomendasi wisata dunia.

"Tadi Pak Odo jelaskan ke saya, New York Times jelaskan kalau Bali hiruk pikuk, kalau Toba ketenangan, kesunyian, keheningan," bebernya.

"Jadi, saya kira ada dua sekarang (destinasi wisata dunia di Indonesia), kalau lima tahun ini bisa kita pelihara atau ini bagus, ada turis destinasi baru selain bali. Airport sudah bagus, kemudian orang Batak-nya juga diajarkan," tambah Luhut.***

Editor: Ayu Wiyanto

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler