Rangkuman PAI Kelas 1 Bab 8 Materi Tentang Allah Maha Raja, Ayo Pelajari Selengkapnya

- 28 Juni 2024, 12:14 WIB
Ilustrasi Rangkuman PAI Kelas 1 Bab 8 Materi Tentang Allah Maha Raja
Ilustrasi Rangkuman PAI Kelas 1 Bab 8 Materi Tentang Allah Maha Raja /Pixabay/mohamed_hassan

PORTAL BELITUNG- Ayo pelajari rangkuman mapel PAI kelas 1 semester 2 Bab 8 yang mempelajari Allah maha raja.

Terutama untuk peserta didik kelas 1 yang tentunya membutuhkan ringkasan materi Pendidikan Agama Islam (PAI) semester 2 Bab 8, pelajari inti materi tersebut pada artikel ini.

Diharapkan dengan adanya rangkuman materi Bab 8: Allah maha raja, siswa siswi lebih memahami materi tersebut.

Baca Juga: Rangkuman Mapel IPS Untuk Peserta Didik Kelas 4 Bab 4 Keanekaragaman Suku Bangsa dan Budaya

Selengkapnya isi rangkuman yang sangat membantu untuk pembelajaran siswa siswi kelas 1.

Rangkuman ini membahas materi mengenai Allah maha raja, nah untuk informasi selengkapnya baca sampai akhir ya.

Berikut pembahasan lebih lanjut mengenai materi rangkuman PAI Bab 8 Allah maha raja sebagai berikut.

Baca Juga: Teks Rangkuman PAI Kelas 2 Semester 2 Bab 8: Senang Bisa Berakhlak Terpuji, Ayo Simak Selengkapnya

Nama Al-malik artinya Allah Maha menguasai. Tidak ada hal yang ada di dunia ini yang luput dari kekuasaannya.

Di samping itu, nama Al-Malik juga menunjukkan sifat Allah SWT yang dapat memimpin segala sesuatu yang ada di dunia ini dengan penuh otoritas.

Tidak ada yang dapat membantah, memprotes, maupun mengubah segala kebijaksanaan Allah yang telah ditetapkan.

Baca Juga: Ayo Pelajari Rangkuman Ekonomi Kelas 12 SMA Materi Semester 2 Bab 4 Tentang Manajemen

Al-Malik artinya secara bahasa adalah raja atau penguasa. Al-Malik memiliki makna penguasa terhadap sesuatu karena kekuatan pengendalian. Allah SWT memiliki sifat Al-Malik yang artinya Allah Maharaja.

Al-Malik yaitu Allah SWT memiliki sifat pemimpin yang mempunyai kekuasaan atau otoritas tertinggi untuk mengendalikan segala sesuatu.

Semua makhluk dikuasai oleh Allah SWT, hewan dan tumbuhan dikuasai Allah SWT, Matahari dan bulan juga dikuasi Allah SWT itulah bukti bahwa Allah SWT maha raja.

Baca Juga: Soal Essay atau Uraian Mapel PAI Kelas 9 Semester 2 Bab 4 Zakat Fitrah dan Zakat Mal Beserta Kunci Jawaban

Al-Quran menyebut Allah sebagai Tuhan semesta alam. Tidak seperti Yahweh dalam Alkitab (terkadang disalahartikan sebagai Yehuwa), Allah tidak memiliki nama pribadi.

Sekian rangkuman mapel PAI kelas 1 semester 2 Bab 8 yang mempelajari Allah maha raja.*

Editor: Dea Megaputri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah