Bagaimana Cara Agar Tak Meninggalkan Shalat Wajib 5 Waktu? Ketahui Keutamaan Shalat 5 Waktu Berikut

2 Juni 2023, 13:00 WIB
Ilustrasi shalat. Bagaimana Cara Agar Tak Meninggalkan Shalat Wajib 5 Waktu? Ketahui Keutamaan Shalat 5 Waktu Berikut /pexels/

PORTALBELITUNG.COM- Ketahui keutamaan shalat wajib 5 waktu agar tak meninggalkan shalat wajib ini. Yuk jangan tinggalkan shalat agar mendapat keutamaan mengerjakan shalat 5 waktu.

Sebagai umat Islam, kita wajib menjalankan ibadah shalat 5 waktu tanpa tapi.

Karena shalat 5 waktu adalah wajib, jika ditinggalkan akan mendapatkan dosa dan jika dikerjakan mendapatkan pahala.

Baca Juga: Ketahui Doa Selesai Shalat Dhuha Sesuai Sunah Rasulullah SAW, Jangan Lupa Dibaca

Setiap harinya, umat Islam wajib mengerjakan shalat 5 waktu, 5 kali sehari.

Adapun syarat wajib shalat adalah sebagai berikut.

1. Islam,
2. baligh,
3. berakal,
4. bersih dari haidh dan nifas,
5. telah sampainya dakwah,
6. selamat panca indera.

Jika Anda telah memenuhi syarat wajib shalat di atas, maka Anda diwajibkan untuk mengerjakan shalat wajib 5 waktu.

Baca Juga: Kriteria Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam, Penting Agar Ibadah Kurban Diterima Allah SWT

Lantas, bagaimana cara agar tidak meninggalkan shalat wajib 5 waktu?

Salah satu upaya agar tidak meninggalkan shalat wajib adalah mengetahui keutamaan shalat 5 waktu.

Dilansir PORTALBELITUNG.COM dari Hadits dan Al-Qur'an, berikut keutamaan shalat 5 waktu yang harus diketahui agar tak meninggalkan shalat.

Baca Juga: 7 Fakta Unik tentang Thailand yang Menarik, Mulai dari Nama Kota Terpanjang hingga Tak Pernah Dijajah Eropa!

1. Shalat adalah sebaik-baiknya amalan setelah syahadat dalam rukun Islam

Shalat adalah kewajiban yang harus dilakukan. Shalat juga adalah amalan yang pertama kali akan dihisab nantinya.

Dari ‘Abdullah bin Mas’ud, ia berkata, “Aku pernah bertanya pada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, amalan apakah yang paling afdhol?” Jawab beliau, “Shalat pada waktunya.” Lalu aku bertanya lagi, “Terus apa?” “Berbakti pada orang tua“, jawab Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.  “Lalu apa lagi”, aku bertanya kembali. “Jihad di jalan Allah“, jawab beliau. (HR. Bukhari no. 7534 dan Muslim no. 85).

Baca Juga: Tata Cara Salat Gaib Menurut Buya Yahya, Lakukan saat Ingin Menyalatkan Jenazah yang Jauh

2. Shalat 5 waktu meghapuskan dosa

Manusia memang tak pernah luput akan salah dan dosa. Setiap muslim pasti menginginkan dosanya terhapus agar bisa kembali ke surga tanpa harus transit ke neraka.

Jika seorang muslim mengerjakan shalat 5 waktu dengan sungguh-sungguh dan khusyuk, maka Allah akan menghapus dosa hambanya.

Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

الصَّلَوَاتُ الْخَمْسُ وَالْجُمُعَةُ إِلَى الْجُمُعَةِ وَرَمَضَانُ إِلَى رَمَضَانَ مُكَفِّرَاتٌ مَا بَيْنَهُنَّ إِذَا اجْتَنَبَ الْكَبَائِرَ

Di antara shalat yang lima waktu, di antara Jumat yang satu dan Jumat lainnya, di antara Ramadhan yang satu dan Ramadhan lainnya, itu akan menghapuskan dosa di antara keduanya selama seseorang menjauhi dosa-dosa besar.” (HR. Muslim no. 233).

Baca Juga: Kapan Waktu Shalat Dhuha, Dimulai Jam Berapa? Simak Waktu Awal dan Akhir Shalat Dhuha

3. Shalat 5 waktu adalah cahaya bagi dunia dan akhirat

Bagi umat Islam yang mengerjakan shalat 5 waktu, maka akan mendapatkan cahaya baik di dunia dan di akhirat.

Shalat itu sendiri bisa menjadi cahaya bagi hamba Allah yang berserah diri dan mengerjakan amalan wajib ini dengan sebaik-baiknya.

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

وَالصَّلاَةُ نُورٌ

Shalat adalah cahaya.” (HR. Muslim no. 223)

Juga terdapat hadits dari Burairah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

بَشِّرِ الْمَشَّائِينَ فِى الظُّلَمِ إِلَى الْمَسَاجِدِ بِالنُّورِ التَّامِّ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

Berilah kabar gembira bagi orang yang berjalan ke masjid dalam keadaan gelap bahwasanya kelak ia akan mendapatkan cahaya sempurna pada hari kiamat.” (HR. Abu Daud no. 561 dan Tirmidzi no. 223. Al Hafizh Abu Thohir mengatakan bahwa hadits ini shahih).

Baca Juga: Waktu dan Keutamaan Shalat Dhuha yang Jarang Diketahui, Minimal 2 Rakaat Saja

4. Shalat 5 waktu mencuci dosa 

Tak banyak yang tahu jika mengerjakan shalat 5 waktu dengan sungguh-sungguh dan khusyuk bisa mencuci dosa.

Hal ini sebagaimana hadits Rasulullah SAW, dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

أَرَأَيْتُمْ لَوْ أَنَّ نَهَرًا بِبَابِ أَحَدِكُمْ ، يَغْتَسِلُ فِيهِ كُلَّ يَوْمٍ خَمْسًا ، مَا تَقُولُ ذَلِكَ يُبْقِى مِنْ دَرَنِهِ » . قَالُوا لاَ يُبْقِى مِنْ دَرَنِهِ شَيْئًا . قَالَ « فَذَلِكَ مِثْلُ الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ ، يَمْحُو اللَّهُ بِهَا الْخَطَايَا »

“Tahukah kalian, seandainya ada sebuah sungai di dekat pintu salah seorang di antara kalian, lalu ia mandi dari air sungai itu setiap hari lima kali, apakah akan tersisa kotorannya walau sedikit?” Para sahabat menjawab, “Tidak akan tersisa sedikit pun kotorannya.” Beliau berkata, “Maka begitulah perumpamaan shalat lima waktu, dengannya Allah menghapuskan dosa.” (HR. Bukhari no. 528 dan Muslim no. 667)

Berikut tadi keutamaan shalat 5 waktu yang wajib diketahui agar tak meninggalkan shalat ini. Semoga bermanfaat.***

 

 

 

 

 

 

Editor: Ayu Wiyanto

Sumber: Hadits dan Al-Qur'an

Tags

Terkini

Terpopuler