Fun Archery Pangkalpinang 23-24 Desember 2023, Kejuaraan Panahan Pemula 2023 di Bangka Belitung

- 23 Desember 2023, 13:55 WIB
Fun Archery Pangkalpinang 23-24 Desember 2023, Kejuaraan Panahan Pemula 2023 di Bangka Belitung
Fun Archery Pangkalpinang 23-24 Desember 2023, Kejuaraan Panahan Pemula 2023 di Bangka Belitung /Dok. Pangkalpinang Archery Management

PORTAL BELITUNG - Kejuaraan Panahan Pemula 2023 di Bangka Belitung bertajuk Fun Archery Pangkalpinang menjadi perlombaan panahan seru di penghujung tahun 2023. Acara ini diselenggarakan oleh Pangkalpinang Archery Management, yang menaungi club panahan yang ada di Pangkalpinang.

Kejuaraan Fun Archery Pangkalpinang ini bertujuan untuk mengembangkan minat para Pemanah Pemula supaya semangat dan lebih kompetitif dalam olahraga memanah. Tak hanya itu, kegiatan ini juga diharapkan agar bibit-bibit pemanah di Bangka Belitung bermunculan.

Fun Archery Pangkalpinang digelar selama 2 hari pada tanggal 23-24 Desember 2023 di Lapangan Panahan Haqqi Archery Club Kota Pangkalpinang dan diikuti peserta dengan 3 kategori sebagai berikut.

Baca Juga: PRMN Ulang Tahun Ke-4, Kilas Balik Membangun Ekosistem Media Digital Terluas

- Kategori U10: belum berulang tahun yang ke-11 pada waktu perlombaan

- Kategori U15: belum berulang tahun yang ke-16 pada waktu perlombaan

- Kategori Barebow Pemula Umum: tanpa batasan usia

Menurut bagian Humas dan Publikasi kegiatan Fun Archery Pangkalpinang, Uun Yusuf menyampaikan jika hingga pendaftaran tanggal 15 Desember lalu, sebanyak 239 turut serta dalam perlombaan ini.

"Iya, ditutup tanggal 15 Desember kemarin. Untuk peserta hingga saat ini berjumlah 239 orang, 100 peserta kategori U10, 92 peserta U15, dan 47 peserta Barebow Pemula," ungkap Uun saat dihubungi tim Portal Belitung pada hari Sabtu, 23 Desember 2023.

Baca Juga: Catat! Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023, Lebih Banyak dari Tahun 2023

Halaman:

Editor: Ayu Wiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah