TOP 5 Wisata Pantai Cantik di Sungailiat Bangka Populer Karena Keindahannya, Bikin Takjub!

- 30 Maret 2024, 07:05 WIB
Pantai depan Pagoda Sungailiat. TOP 5 Wisata Pantai Cantik di Sungailiat Bangka Populer Karena Keindahannya, Bikin Takjub!
Pantai depan Pagoda Sungailiat. TOP 5 Wisata Pantai Cantik di Sungailiat Bangka Populer Karena Keindahannya, Bikin Takjub! /Ayu Wiyanto/Ayu Wiyanto/PORTAL BELITUNG

PORTAL BELITUNG - Kota Sungailiat mempunyai banyak tempat wisata pantai yang memiliki keindahan yang luar biasa. Objek wisata pantai di Sungailiat kerap menjadi pilihan banyak wisatawan maupun warga lokal ketika ingin piknik di akhir pekan atau di saat libur panjang. Cek daftar wisata pantai cantik di Sungailiat yang populer karena keindahannya.

Jika datang ke kota Sungailiat, jangan lupa untuk datang juga ke pantainya. Panorama dan keindahan pantai Sungailiat memang berbeda, begitu menakjubkan, dan bisa menghipnotis siapa saja yang datang.

Karakteristik pantai Sungailiat dengan hamparan pasir putih yang indah, susunan batuan granit yang eksotis, hingga bunyi deburan ombak yang membuat syahdu suasana saat di pantai.

Baca Juga: Libur Lebaran Idul Fitri 2024 '1445 H' di Pulau Belitung: Staycation Seru di Hotel Belitung Tepi Pantai

Objek wisata pantai ini sangat cocok untuk Anda yang ingin piknik atau rekreasi bersama keluarga atau teman-teman.

Kebanyakan pantai di Sungailiat juga dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti mushola, saung, toilet, dan juga tempat bilas. Pengunjung tak perlu khawatir ketika ingin mandi di pantai dan ingin langsung bilas ganti baju.

Inilah daftar wisata pantai cantik di Sungailiat yang populer karena keindahannya, sangat cocok untuk piknik.

5 Pantai Cantik di Sungailiat Kabupaten Bangka

1. Pantai Matras

Pantai Matras terletak di Desa Matras, Sinar Jaya, Sungailiat Kabupaten Bangka. Pantai ini menjadi salah satu pantai favorit yang ada di Kabupaten Bangka karena memiliki garis pantai yang panjang, hamparan pasir putih yang luas, hingga gugusan batuan granit.

Di pantai ini juga terdapat aliran sungai kecil menuju ke laut yang sering menjadi tempat bermain anak-anak karena airnya yang dangkal. Pantai Matras sangat cocok bagi Anda yng ingin berpiknik ria di sini.

Baca Juga: 6 Tempat Bukber Pangkalpinang di Kafe Kekinian yang Nyaman dan Menu Beragam, Booking Sekarang!

Halaman:

Editor: Ayu Wiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x