5 Tempat Wisata Liburan di Pulau Belitung Favorit Wisatawan 2024, Wajib Masuk List!

- 21 Januari 2024, 11:13 WIB
Gambar Pantai Tanjung Kelayang. 5 Tempat Wisata Liburan di Pulau Belitung Favorit Wisatawan 2024, Wajib Masuk List!
Gambar Pantai Tanjung Kelayang. 5 Tempat Wisata Liburan di Pulau Belitung Favorit Wisatawan 2024, Wajib Masuk List! /Portalbangkabelitung.com/Instagram @pegipegi

PORTAL BELITUNG - Catat! Rekomendasi tempat wisata liburan di Pulau Belitung favorit wisatawan 2024. Wisata Belitung yang selalu ramai dikunjungi wisatawan karena ikonik dan terkenal. Cek daftarnya.

Ada banyak tempat wisata yang ada di Pulau Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Negeri Laskar Pelangi ini memang dikenal dengan keindahan wisata alamnya yang menawan.

Pulau Belitung menyimpan banyak surga yang dijadikan objek wisata yang wajib dikunjungi saat berlibur ke sini. Namun ada tempat wisata populer dan favorit wisatawan yang begitu ikonik dan terkenal. Ke Pulau Belitung rasanya belum lengkap jika tidak mendatangi tempat wisata ini.

Baca Juga: 5 Hotel Tempat Menginap Nyaman di Tanjung Pandan Belitung Harga Terjangkau 2024, yuk Liburan

Berbicara tentang Pulau Belitung memang tak akan habis lantaran banyak sekali wisata indah yang membuat hati terkagum-kagum. Keindahan dan keunikan wisata yang ada di Pulau Belitung memang mencuri perhatian dan menarik untuk didatangi.

Terutama pantai yang ada di Belitung. Karakteristik pantai di Belitung berupa hamparan pasir putih yang indah dengan batuan granit raksasa yang tersusun unik dan rapi. Inilah yang menjadi daya tarik Pulau Belitung. 

Berikut PORTAL BELITUNG sajikan tempat wisata liburan di Pulau Belitung favorit wisatawan 2024, tempat wisata ini wajib masuk list.

Baca Juga: 3 Hotel Terbaik di Pangkalpinang Bangka Belitung 2024, Fasilitas Lengkap dan Strategis

5 Tempat Wisata Liburan di Pulau Belitung Favorit Wisatawan 2024

1. Tugu Batu Satam

Tugu Batu Satam berada di pusat Kota Tanjung Pandan dan merupakan ikon dari Pulau Belitung yang terkenal dengan Batu Satam. Batu Satam disebut batu meteor akibat tabrakan dengan lapisan bumi yang mengandung banyak timah jutaan tahun lalu. Batu ini banyak ditemukan di Belitung, warnanya hitam, dan memiliki urat-urat yang khas.

Karena khas dengan Pulau Belitung maka dibuatlah Tugu Batu Satam sebagai ikon Pulau Belitung. Nah, sebagai bukti Anda sudah pernah ke Belitung, foto di Tugu Batu Satam wajib dilakukan.

Halaman:

Editor: Ayu Wiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x