Destinasi Wisata Belitung 2023: 10 Tempat Wisata Indah Dekat Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung

- 29 Desember 2023, 19:56 WIB
Salah satu destinasi pantai di pulau Belitung, pantai Tanjung Kelayang. Destinasi Wisata Belitung 2023: 10 Tempat Wisata Indah Dekat Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung
Salah satu destinasi pantai di pulau Belitung, pantai Tanjung Kelayang. Destinasi Wisata Belitung 2023: 10 Tempat Wisata Indah Dekat Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung /

PORTAL BELITUNG - Destinasi wisata Belitung 2023 dekat dengan Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung. Jalan-jalan ke Pulau Belitung dan liburan ke tempat wisata yang dekat dengan Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung.

Pulau Belitung dan keindahannya memang membuat para wisatawan terpikat. Terbukti dengan semakin berkembangnya wisata yang ada di Pulau Belitung dan wisatawan yang mulai menjadikan Pulau Belitung sebagai destinasi liburan dan wisata. 

 

Salah satu objek wisata utama di Belitung adalah pantainya. Pantai Belitung memang begitu menawan,maka tak heran jika objek wisata pantai menjadi salah satu destinasi wisata di Negeri Laskar Pelangi ini. Indahnya pantai Belitung yang menyejukkan mata, membuat siapa saja yang bertandang ke Pulau Belitung menjadi betah dan ingin berlama-lama.

Baca Juga: TOP 7 Hotel Nyaman dan Hemat di Belitung Harga Mulai Rp100 ribuan, Recomended!

Tak hanya pantainya, Pulau Belitung juga menyimpan tempat-tempat wisata indah lainnya yang membuat wisatawan betah untuk berlama-lama di pulau ini. Apalagi jika Anda menginap tak jauh dari bandara, dan ingin jalan-jalan ke tempat wisata yang dekat-dekat saja.

Ada beberapa tempat wisata Belitung yang dekat dengan Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung. Wisatawan tak perlu jauh-jauh untuk menikmati keindahan alam dan wisata yang ada di Pulau Belitung, surga tropis yang begitu menawan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru di Jogja, Kamu Wajib Kunjungi!

Inilah 10 tempat wisata indah dekat Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung, wisata indah, bikin betah wisatawan. Cek daftarnya sekarang juga!

10 Tempat Wisata Dekat Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung

1. Honey Queen Trigona Bee Farm

Honey Queen Trigona Bee Farm terletak di Desa Air Seru, Sijuk, Kabupaten Belitung. Tempat wisata ini berjarak sekitar 6,2 Km atau 8 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

2. Air Terjun Gurok Beraye Gunung Tajam

Air Terjun Gurok Beraye Gunung Tajam terletak di Kacang Butor, Badau, Kabupaten Belitung. Wisata alam ini berjarak sekitar 14 Km atau 19 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Warung Lempah Kuning Enak di Kota Pangkalpinang Bangka, Favorit Bikin Ketagihan

3. Aik Sawah Farm

Aik Sawah Farm terletak di Jalan Jerat Nangka, Perawas, Kecamatan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung. Tempat wisata ini berjarak sekitar 9,4 Km atau 13 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

4. Tugu Batu Satam

Tugu Batu Satam merupakan ikon dari Kota Tanjung Pandan yang terletak di pusat kota. Tugu ini berjarak sekitar 14,8 Km dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan atau sekitar 21 menit.

5. Danau Kaolin

Danau Kaolin terletak di Desa Perawas, Kecamatan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung. Wisata ini berjarak sekitar 11,3 Km atau 15 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

Baca Juga: Resep Nasi Liwet Rice Cooker yang Gurih Khas Sunda

6. Pantai Tanjung Pendam

Pantai Tanjung Pendam terletak di pusat Kota Tanjung Pandan. Pantai ini berjarak sekitar 15,8 Km dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan atau sekitar 25 menit.

7. Pantai Tanjung Tinggi

Pantai Tanjung Tinggi terletak di Desa Keciput, Sijuk, Kabupaten Belitung. Pantai terbaik yang ada di Belitung ini berjarak sekitar 29,9 Km atau 34 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

 

 

8. Pantai Tanjung Kelayang

Pantai Tanjung Kelayang terletak di Desa Keciput, Sijuk, Kabupaten Belitung. Komplek Pantai Tanjung Kelayang berjarak sekitar 32,4 Km atau 37 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

Baca Juga: 8 Jenis Gerakan Workout di Rumah Tanpa Alat, Mudah dan Simpel

9. Eco Wisata Gusong Bugis

Eco Wisata Gusong Bugis terletak di Jalan Gusong Bugis, Kabupaten Belitung. Wisata ini berjarak sekitar 21,4 Km atau 28 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

10. Wisata Alam Batu Mentas

Wisata Alam Batu Mentas terletak di Jalan Badau - Simpang Ranggiang, Badau, Kabupaten Belitung. Wisata ini berjarak sekitar 17,3 Km atau 25 menit dari Bandara HAS Hanandjoeddin Tanjung Pandan.

 

 

***

Editor: Ayu Wiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah