5 Rekomendasi Wisata Belitung Populer 2023, Nomor 4 Satu-satunya yang Ada di Indonesia!

23 Agustus 2023, 21:17 WIB
Pantai Tanjung Kelayang, Belitung. /Ari anggraini/Tangkapan layar

PORTAL BELITUNG Penat dengan semua kesibukan dan ingin mencari tempat yang tenang untuk berlibur? Jika iya, Belitung bisa menjadi jawabannya. Tempat syuting film Laskar Pelangi garapan sutradara Riri Riza dari novel best seller Andrea Hirata ini memiliki banyak wisata pantai yang sayang sekali untuk dilewatkan.

Selain pantai, Belitung juga menyimpan banyak tempat wisata lainnya yang tak kalah menawan. Yuk simak rekomendasi wisata Belitung terpopuler 2023 berikut!

Rekomendasi Wisata Belitung Terpopuler 2023

  • Pantai Tanjung Tinggi

Pantai Tanjung Tinggi Belitung PORTALBELITUNG.COM

 

Salah satu pantai paling populer yang ada di Belitung adalah Pantai Tanjung Tinggi. Wisata Belitung Tanjung Pandan ini berjarak sekitar 37 km dari kota Tanjung Pandan. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Mie Ayam Enak di Pangkalpinang Bangka Belitung, Bumbu Ayamnya Meresap

Pantai ini merupakan salah satu spot yang ada dalam film laskar pelangi. Air laut yang jernih, pasirnya yang putih serta dihiasi batu granit raksasa akan membuat Anda betah berlama-lama di pantai ini.

  • Pantai Tanjung Kelayang

Gambar Pantai Tanjung Kelayang. Instagram @pegipegi

Untuk yang hobi berenang di pantai, pantai Tanjung Kelayang bisa menjadi pilihan yang tepat. Merupakan tipe pantai dengan laut yang tenang, sehingga Anda bisa berenang sepuasnya bersama keluarga.

Jika hobi olahraga air, Anda juga bisa mencoba aktivitas lainnya seperti snorkeling, perahu kayak, atau sekedar duduk santai sambil menikmati senja.

Baca Juga: 9 Daftar Rekomendasi Warung Bakso Sungailiat Bangka Terfavorit, Enak Menggugah Selera

  • Pulau Lengkuas

Pulau Lengkuas Belitung. 5 Rekomendasi Wisata Belitung Populer 2023, Nomor 4 Satu-satunya yang Ada di Indonesia! https://www.indonesia.travel/id/id/.

 

Terletak tak jauh dari pantai Tanjung Kelayang, Anda bisa menikmati wisata laut yang menawan di pulau Lengkuas. 

Untuk sampai ke pulau ini, Anda perlu menyewa perahu motor yang dikelola warga setempat, dengan biaya sewa sekitar 350 hingga 500 ribu. Perjalanan menuju pulau dapat ditempuh sekitar 30 menit.

Salah satu ikon khas dari pulau Lengkuas adalah mercusuar tua yang dibangun pada zaman kolonial Belanda, tahun 1882. Anda bisa sedikit berolahraga dengan menaiki tangga menyusuri mercusuar yang terdiri dari 15 lantai dengan ketinggian 70 meter.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel RedDoorz di Pulau Bangka 'Babel' Mulai dari 99 Ribu! Murah, Dekat Mall dan Tempat Wisata

Sesampainya di atas, pengunjung dapat menikmati indahnya pemandangan pantai Belitung dari puncak mercusuar.

Untuk Anda yang suka pemandangan bawah laut, di sekitar pulau Lengkuas juga terdapat taman laut dengan keanekaragaman aneka biota laut. Taman ini hidup di sebuah kapal “Indomarine” yang tenggelam sejak tahun 1990. 

  • Museum Kata Andrea Hirata

Museum Kata Andrea Hirata disbudpar.beltim.go.id/

Bicara soal Belitung, tentu tak bisa terpisahkan dari sosok Andrea Hirata. Melalui karyanya yang fenomenal, salah satunya novel Laskar Pelangi, Belitung lebih dikenal masyarakat luas.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel RedDoorz di Belitung Mulai dari 99 Ribuan! Harga Murah, dan Dekat dengan Objek Wisata

Untuk wisatawan yang ingin mengunjungi wisata Belitung selain pantai, bisa datang ke museum kata Andrea Hirata. Museum ini menampilkan beberapa cuplikan dari film Laskar Pelangi, yang viral pada tahun 2008 lalu. 

Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati aneka pajangan yang berkaitan dengan sastra, lukisan kontemporer, atau kata-kata motivasi. Tempatnya yang Instagramable juga akan mempercantik feed Instagram Anda.

Wisata Belitung laskar pelangi ini juga merupakan museum sastra pertama dan satu-satunya di Indonesia.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel RedDoorz di Belitung Mulai dari 99 Ribuan! Harga Murah, dan Dekat dengan Objek Wisata

  • Minum Kopi Manggar di Kota 1001 Warung Kopi

Warung Kopi Ko Akiong Belitung Timur, saksi sejarah Laskar Pelangi di kehidupan nyata. disbudpar.beltim.go.id

Untuk Anda pecinta kopi yang sedang melancong ke pulau Belitung, jangan lewatkan berkunjung ke kota Manggar. Manggar sendiri merupakan ibu kota kabupaten Belitung Timur, yang terletak sekitar 90 km dari kota Tanjung Pandan.

Memiliki julukan kota 1001 warung kopi, tak perlu bingung mencari warung kopi di kota Manggar. Anda akan dengan mudah menemukan warung kopi di sepanjang jalan kota Manggar. 

Wisata kopi Manggar menjadi salah satu destinasi wisata andalan saat berkunjung ke Pulau Belitung. Menyesap kopi hitam khas Manggar, ditemani camilan tradisional khas Belitung, akan membuat Anda lebih rileks dari semua permasalahan hidup. 

Baca Juga: 3 Rekomendasi Warung Soto Enak di Pangkalpinang, Rasa Kuah Gurih dan Khas

Wisata Belitung tak pernah kehabisan keindahan untuk terus dinikmati. Datanglah bersama keluarga dan rasakan sensasi liburan yang tenang dan menyenangkan. Selamat berlibur!***

Editor: Julia A

Tags

Terkini

Terpopuler