Jadi Pangeran Yan di Film The Marvels, Ini Transformasi Gaya Rambut Park Seo Joon yang Mencuri Perhatian

- 24 Oktober 2023, 16:33 WIB
Aktor Park Seo Joon Tampil Karismatik dalam Poster Film Hollywood Mendatang: The Marvels
Aktor Park Seo Joon Tampil Karismatik dalam Poster Film Hollywood Mendatang: The Marvels /DB/Soompi

PORTAL BELITUNG – Berperan sebagai Pangeran Yan di film The Marvels (2023), ini transformasi gaya rambut Park Seo Joon yang membuat fans terpesona. Intip kharismatik Park Seo Joon dalam film The Marvels yang mencuri perhatian para penggemar. Kemunculan Park Seo Joon akan menjadi angin segar bagi para penggemar Marvel maupun drama korea.

Marvel baru – baru ini merilis poster dan memberikan bocoran tentang peran yang akan dimainkan oleh Park Seo Joon. Meskipun film ini belum rilis, namun penampilan Park Seo Joon telah berhasil mencuri perhatian para penggemar. Kehadiran aktor Itaewon Class sebagai Pangeran Yan menjadi penyegaran dalam film The Marvels, selain jalan cerita yang paling dinantikan penggemar.

Hal yang paling menjadi perhatian adalah saat Park Seo Joon tampil dengan gaya rambut yang sebelumnya belum pernah terungkap. Park Seo Joon yang biasanya tampil dengan gaya rambut klimis dan pendek kini memiliki aura yang berbeda ketika tampil di film garapan Nia deCosta ini. Sebagai Pangeran Yan, ia memiliki rambut agak panjang sebahu dengan belah pinggir bergelombang.

Baca Juga: Link Nonton The Marvels (2023) Sub Indo di Loklok Banyak Dicari, Ini Link Resmi Tanpa Jeda Iklan

Poster tampilan tersebut resmi diposting di akun resmi Marvel Studio pada Senin, 16 Oktober 2023. “Tim baru berkumpul dalam poster karakter baru untuk #The Marvels, hanya tayang di bioskop pada 10 November. Tautan ada di bio,” Tulis akun yang telah diretweet berkali – kali.

Banyak penggemar yang sudah tidak sabar menantikan aksi superhero terbaik Marvel tersebut. Namun tidak sedikit juga yang mengaku ingin menonton film tersebut hanya untuk melihat aktor asal Korea Selatan itu. Film The Marvels akan memberikan keseruan akan gabungan ketiga kekuatan superhero yaitu Captain Marvel (Brie Larson), Monica Rambeau (Teyonah Parris) dan Ms Marvel (Iman Vellani).

Ketiga superhero tersebut akan menggabungkan kekuatan melawan kejahatan alam semesta oleh Dar Benn (Zawe Ashton). Jadi dapat dipastikan film ini akan mengangkat tentang superhero dan villain yang bergenre perempuan. Namun dengan adanya kehadiran Park Seo Joon, akan menambah keseruan dalam film tersebut.

Baca Juga: Naskah Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928 Untuk Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2023

Penasaran dengan kisah serunya? Jangan lewatkan untuk menyaksikan aksi superhero terbaik Marvel dalam mencegah kekacauan alam semesta. Akankah mereka berhasil mengalahkan villain terberat di semua galaxy? Film ini akan tayang di bioskop secara global pada tanggal 10 November 2023 mendatang.  ***

Editor: Ayu Wiyanto

Sumber: Marvel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah