Kisaran Harga TBS Sawit Bangka Belitung Hari Ini Tetap di Angka Segini! Cek Daftar Lengkapnya

23 Mei 2024, 08:58 WIB
Ilustrasi Harga TBS Sawit Bangka Belitung Hari Ini Tetap di Angka Segini /Freepik/wirestock/

PORTAL BANGKA BELITUNG- Cek berapa harga Tandan Buah Segar (TBS) sawit hari ini, 23 Mei 2024 di Bangka Belitung.

Sangat disayangkan beberapa waktu ini, harga TBS sawit di Kepulauan Bangka Belitung tepatnya Kabupaten Bangka mengalami penurunan yang cukup drastis, berikut disediakan daftar lengkapnya dari Dinas Pertanian Kabupaten Bangka.

Berdasarkan data yang dirilis oleh Dinpanpertan Kabupaten Bangka melalui media sosial Facebook resminya, terlihat beberapa hari ini tepatnya bulan Mei 2024 mengalami penurunan.

Baca Juga: Harga Sawit Bangka Belitung 20 Mei 2024: Ini Harga TBS Kelapa Sawit di Kabupaten Bangka

Lantas berapa harga TBS sawit hari ini di Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung?

Bangka Belitung mempunyai hasil alam yang melimpah, tak terkecuali kelapa sawit. Tak heran jika sebagian besar masyarakat Bangka Belitung bekerja sebagai petani kebun.

Beberapa masyarakat baru-baru ini mengeluhkan harga TBS sawit yang semakin hari semakin menurun.

Baca Juga: Harga Sawit Bangka Belitung Terbaru: Cek Harga TBS Sawit Periode 15 16 17 Mei 2024 di Kabupaten Bangka

Kisaran Harga Sawit Kabupaten Bangka

Sejak tanggal 1 Mei harga TBS sawit di Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung mengalami penurunan.

Penurunan harga yang terjadi setiap hari saat ini membuat grafik harga TBS sawit Bangka turun dibandingkan bulan April sebelumnya.

Di Kabupaten Bangka terdapat 9 PKS yang terdaftar di Dinpanpertan yang tersebar di beberapa wilayah Bangka.

Baca Juga: CEK: Harga Sawit Bangka Belitung Hari Ini, Jumat, 3 Mei 2024

Mulai dari Labu, Kapuk, Puding Besar, Mapur, Bukit Layang, Tiang Tarah, dan lainnya memiliki pabrik kelapa sawit.

Untuk memudahkan pembaca, berikut ini daftar harga TBS sawit terbaru yang dirangkum Portalbelitung.com dari Facebook@Dinpanpertan Kabupaten Bangka.

Daftar Harga TBS Sawit Bangka

1. PT Gunung Maras Lestari (PT GML) Mabat : Rp2.360

2. PT Mitra Agro Sembada (PT MAS) Labu : Rp2.310

3. PT Mutiara Agro Sejahtera (PT MAS ) Kapuk : Rp2.290

4. PT Payung Mitra Jaya Mandiri (PT PMM) Simbel : Rp2.320

Baca Juga: Mengalami Penurunan Dalam Satu Pekan Terakhir, Ini Harga TBS Sawit Bangka Hari Ini Kamis, 25 April 2024

5. PT Tata Hamparan Eka Persada (PT THEP) Puding Besar : Rp2.250 

6. PT Putra Bangka Mandiri (PT PBM) Cengkong Abang : Rp2.230

7. PT Fenyen Agro Lestari (PT FAL) Bukit Layang : Rp2.300

8. PT Gunung Pelawan Lestari (PT GPL) Mapur : Rp2.490

Baca Juga: CEK Harga TBS Kelapa Sawit Hari Ini, Selasa, 23 April 2024 di Kabupaten Bangka Babel, Naik atau Turun?

9. PT Gemilang Cahaya Mentari (PT GCM) Tiang Tarah : Rp2.330

Dari data tersebut, diketahui PT Mitra Agro Sejahtera mengalami kenaikan dibandingkan hari sebelumnya sebesar Rp20.

Itulah daftar harga TBS sawit di Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung. ***

Editor: Dea Megaputri

Tags

Terkini

Terpopuler